Prodi Magister Manajemen STIE Bangkinang Gelar Workshop Penyusunan Proposal Penelitian

 



Narasiriau.id-BANGKINANG KOTA - Kuatkan penyusunan proposal penelitian mahasiswa Pascasarjana, Prodi Magister Manajemen Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Bangkinang mengadakan workshop  yang berlangsung di ruang kuliah A. Sabtu (23/6/2024)


Kegiatan workshop dibuka oleh Ketua STIE Bangkinang Dr. H Zulher, MS didampingi  Wakil Ketua l Bidang Akademik Dr. H. Zamhir Basem, MM, Wakil Ketua ll Bidang Keuangan Hj. Kasmawati, S. Ak, M. Ak, Wakil Ketua lll Bidang Kemahasiswaan Dr. Ir. H. Arman, MM dan Ketua Prodi Magister Manajemen Dr. Suarni Norawati, SE, M.Si.


Workshop penyusunan proposal penelitian akan berlangsung selama dua hari yang akan di isi oleh pemateri dari Universitas Bung Hatta Sumatera Barat, Reni Yuliviona, SE, MM, Ph.D dan Yeasi Darmayanti, SE, M.Si, Ph.D.


Penguatan penyusunan proposal penelitian sangat penting dilaksanakan guna untuk menambah ilmu pengetahuan mahasiswa dalam menulis karya ilmiah yang menjadi syarat kelulusan untuk mendapatkan gelar Magister (S2).


Reni Yuliviona, SE, MM, Ph.D dalam menyampaikan materi mengatakan bahwa untuk menulis proposal penelitian mahasiswa dapat mencari referensi yang diperoleh dari riset.


"Dalam menulis proposal penelitian, kita bisa memulai dengan mencari referensi yang diperoleh dari riset berbagai jurnal atau kumpulan artikel, jurnal-jurnal tersebut dengan sangat mudah kita dapatkan dari berbagai website publikasi," Katanya.



Lebih lanjut, dosen lulus Doktor di negeri Jiran ini mengungkapkan dalam menulis proposal penelitian diawali dengan pendahuluan yang terdiri dari beberapa bagian.


"Tahapan untuk menulis proposal penelitian diawali dengan pendahuluan yang terdiri dari latar belakang, perumusan dan batasan masalah, tujuan penelitian dan manfaat penelitian. Pada latar belakang masalah berisi isu-isu yang terdapat pada objek penelitian, fenomena apa saja yang terjadi di tempat penelitian dan survei-survei awal permasalahan penelitian," ungkap Reni.


Tak hanya itu, Reni Yuliviona, SE, MM, Ph.D juga memberitahukan kepada para mahasiswa cara mendapatkan banyak jurnal atau artikel dari berbagai website publikasi, diantaranya Sci - hub dan Emerald. 


Selama workshop berlangsung, tampak seluruh mahasiswa program studi magister manajemen mengikuti kegiatan dengan serius dan menerima materi yang disampaikan dengan sangat proaktif.



Post a Comment

Lebih baru Lebih lama